Proyek Jalan Desa Leduk di Banyuputih Diduga Tak Sesuai Standar: Ketebalan Aspal Dikecam Warga

redaksi
Proyek Jalan Desa Leduk di Banyuputih Diduga Tak Sesuai Standar: Ketebalan Aspal Dikecam Warga

Situbondo – Pekerjaan peningkatan ruas jalan Sumberejo di Desa Leduk, Kecamatan Banyuputih, Kabupaten Situbondo, yang ditangani oleh CV. RAMANA, menjadi sorotan publik setelah muncul dugaan bahwa proyek tersebut tidak memenuhi standar kualitas. Konsultan proyek yang melakukan pengamatan di lapangan menemukan bahwa ketebalan aspal hotmix bervariasi antara 2,5 cm dan 3 cm, jauh dari ketebalan standar minimal 4 cm.

Selain itu, warga setempat mengungkapkan bahwa kualitas aspal hotmix tampak kurang padat dan berpori, memicu kekhawatiran bahwa jalan yang baru diperbaiki ini tidak akan bertahan lama dan cepat rusak. Ketidakseragaman dalam ketebalan dan kualitas material ini menambah kegelisahan masyarakat.

CV. RAMANA hingga kini belum memberikan tanggapan resmi terkait dugaan tersebut. Di sisi lain, warga berharap agar pemerintah Kabupaten Situbondo segera melakukan inspeksi dan tindakan yang diperlukan untuk memastikan bahwa proyek ini sesuai dengan standar kualitas yang telah ditetapkan. Proyek peningkatan jalan ini sangat diharapkan oleh masyarakat untuk meningkatkan aksesibilitas dan mobilitas di wilayah mereka.

“Kami berharap pemerintah Kabupaten Situbondo segera turun tangan untuk melakukan pengecekan lapangan dan memastikan proyek berjalan sesuai spesifikasi yang telah ditentukan dalam kontrak kerja,” ujar Ali.

Baca juga
Terlibat Kasus Narkoba, Kapolres Situbondo Pimpin Upacara Pemecatan Seorang Anggota Polri
error: Content is protected !!