Berita  

Perhutani Bondowoso dan Polsek Klabang Gelar Patroli Gabungan, Pastikan Keamanan Hutan Tetap Terjaga

redaksi

BONDOWOSO, Pantura.Pos — Dalam upaya menjaga kelestarian hutan dari berbagai ancaman, Perum Perhutani KPH Bondowoso bersama jajaran Polsek Klabang melaksanakan patroli gabungan di wilayah hutan lindung Wonosari, Rabu (9/10/2024). Langkah ini merupakan tindak lanjut dari instruksi Administratur Perum Perhutani KPH Bondowoso yang menekankan pentingnya peningkatan koordinasi dan komunikasi dengan berbagai pihak untuk mengantisipasi gangguan keamanan hutan (Gukamhut) serta memastikan kelancaran pelaksanaan seluruh kegiatan di lapangan.

Sugiyanto, Asisten Perum Perhutani KBKPH Wonosari, memimpin patroli bersama yang melibatkan Polsek Klabang dengan fokus mencegah potensi kebakaran hutan dan lahan (Karhutla), pencurian pohon (illegal logging), serta gangguan lainnya. Patroli dilakukan di beberapa area strategis, termasuk petak 6A hutan lindung, petak 7U dengan tanaman jati yang ditanam sejak 1986, serta lokasi penebangan jati tahun 2024 di blok Alas Lanjang, wilayah RPH Sumbercanting.

“Kami memiliki hubungan komunikasi yang baik dengan Forkopimcam (Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan) di wilayah Klabang, Tlogosari, dan Wonosari. Patroli gabungan ini merupakan upaya kami untuk menjaga keamanan dan kelestarian hutan,” ujar Sugiyanto.

IPTU Nisin, Kapolsek Klabang, yang turut serta dalam patroli bersama Kanit Reskrim AIPTU Darweis Napituhulu dan Babinkamtibmas AIPTU Robiarto, menegaskan pentingnya kerja sama antara Polsek Klabang dan Perhutani dalam menjaga kawasan hutan di wilayah hukum mereka. “Kami selalu berkoordinasi untuk mengantisipasi dan menangani setiap gangguan yang mengancam keamanan hutan. Dari patroli hari ini, kami bersyukur tidak ditemukan adanya gangguan, dan situasi hutan terpantau aman terkendali,” kata IPTU Nisin.

Ia juga menegaskan komitmen Polsek Klabang untuk bertindak tegas terhadap siapa pun yang terbukti melakukan tindakan kriminal di kawasan hutan, sesuai dengan Undang-Undang Nomor 18 Tahun 2013 tentang Pencegahan dan Pemberantasan Pengrusakan Hutan. “Kami tidak akan ragu untuk mengambil tindakan tegas jika ada pelanggaran yang terjadi,” tambahnya.

Baca juga
Dugaan Korupsi di Proyek Tol Probolinggo-Besuki, Tanah Negara Dijual Ilegal Hingga Capai Miliaran Rupiah

Sementara itu, Administratur Perum Perhutani KPH Bondowoso, Misbakhul Munir, melalui sambungan telepon, menyampaikan apresiasinya kepada Kapolsek Klabang beserta jajaran yang selalu aktif mendukung terciptanya kondisi keamanan hutan yang kondusif. “Saya sangat berterima kasih atas dukungan penuh dari Polsek Klabang dalam menjaga kelancaran kegiatan di lapangan. Semoga sinergi dan komunikasi antara Perhutani dan Forkopimcam dapat terus terjaga dengan baik,” ujar Misbakhul Munir.

Patroli gabungan ini menjadi bukti nyata komitmen Perhutani Bondowoso dan Polsek Klabang dalam menjaga kelestarian hutan serta mencegah berbagai ancaman yang dapat merusak kawasan hijau di wilayah mereka. Dengan sinergi yang kuat antara aparat keamanan dan pengelola hutan, diharapkan keamanan dan kelestarian hutan di Bondowoso dapat terus terjaga.